Tips Trik Puasa Untuk Penderita Sakit Maag

Tips Trik Puasa Untuk Penderita Sakit Maag - Tips Puasa Untuk Yang Sakit Maag : Bolaynet mau berbagi beberapa tips puasa untuk kamu nih yang sakit maag, karena ini sangat penting banget lho informasinya buat kamu yang sakit maag. Penting agar kamu bisa kuat menahan haus dan lapar sampai tiba saatnya buka puasa..

Ingin tahu seperti apa sih tipsnya yuuk simak ulasan dan artikel yang akan Bolaynet bagikan untuk kamu sebagai berikut ini..

Tips Trik Puasa Untuk Penderita Sakit Maag

* Pertama kita harus tau apa aja sih minuman dan makanan yang harus dihindari oleh penderita sakit maag dibawah ini adalah beberapa minuman yang harus dihindari:

# Minuman Soda

Mengonsumsi minuman mengandung soda bukan hanya buruk untuk kesehatan jika dilakukan dalam jangka panjang. Terlebih untuk yang memiliki gangguan asam lambung dan maag, minuman soda harus dihindari. Minuman berkarbonasi bisa menjadi penyebab utama masalah yang terjadi pada lambung. Jadi pada saat buka puasa jangan sampai meminuman, minuman bersoda yaa..

# Produk Susu Tinggi Lemak

Olahan susu dengan kandungan lemak yang tinggi juga merupakan makanan pantangan sakit maag yang harus Kamu hindari. Makanan berlemak bisa membuat asam lambung semakin meningkat, sedangkan produk dari olahan susu memang memiliki sifat yang asam. Jadi jika Kamu sudah sering mengalami gangguan lambung, sebaiknya berhenti mengonsumsi makanan olahan susu seperti mentega.

* Nah inilah beberapa buah-buahan yang harus dihindari :

Meskipun buah-buahan banyak mengandung vitamin dan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh, namun tidak untuk penderita sakit maag. Seperti : pisang ambon, kedondong, nangka hal ini karena buah-buahan tersebut banyak mengandung gas yang dapat membuat asam lambung naik. Selain itu buah masam seperti stroberri dan jeruk serta sayuran seperti jagung, talas, dan singkong juga harus di hindari.

# Makanan Yang Digoreng

Kamu perlu membatasi makanan yang diolah dengan digoreng jika terkena sakit maag. Sebab kandungan lemak pada gorengan memicu asam lambung naik sehingga sakit maag bisa lambuh.

# Mie Instan Dan Makanan Berbumbu Pedas

Mie instan dan makanan yang berbumbu pedas juga harus di hindari, karena makanan tersebut dapat membuat permukaan dinding lambuk rusak sehingga akan memperparah penyakit maag kronis Kamu.

* Kalau yang dibawah ini adalah makanan yang baik dimakan untuk penderita maag:

# Buah Pepaya

Pepaya merupakan buah yang sangat baik untuk penderita sakit maag, karena pepaya memiliki khasiat kandungan yang bernama papain, fungdinya sendiri untuk meningkatkan sitem kinerja pencernaan. Dianjurkan mengkonsumsi pepaya 1 jam setelah makan agar protein yang berada didalam makanan mampu dicerna dan diserap dengan baik

# Pisang Yang Matang

Pisang kaya akan kandungan kalium. Kalium yang terdapat pada buah pisang tersebut berguna untuk menyeimbangkan pH (derajat keasaman) yang terdapat di dalam lambung. Makan pisang juga dapat memberikan rasa kenyang sehingga amat baik dikonsumsi disela-sela waktu makan. Pisang juga memiliki kandungasn potassium yang baik sehingga membuat tekanan darah normal akibat stres.

# Sereal

Sereal selain menjadi menu makanan yang sehat untuk menu diet, ternyata juga sangat dianjurkan untuk penderita sakit maag. Hal ini karena sereal atau oatmeal mampu mengisi sumber serat yang sehat dan menstabilkan kadar glukosa darah yang ada di dalam tubuh. Namun sebaiknya jauhkan campuran buah blueberry dan stroberry saat mengkonsumsi sereal dan oatmeal.

# Brokoli

Makan brokoli bisa menjadi sumber kalium dan sulfur yang baik. Peranan sulfur dalam sistem pencernaan yaitu sebagai antioksidan yang melindungi lapisan di kulit lambung. Kandungan vitamin C yang terdapat pada brokoli juga memiliki manfaat untuk memelihara kesehatan tubuh dengan menjaga sistem imun.

# Kentang

Makan kentang bisa membuat perut kenyang karena merupakan sumber karbohidrt yang baik. Selain itu, kentang juga bisa menjadi makanan yang dianjurkan penderita sakit maag. Makan jus kentang atau bubur kentang pada pagi hari dapat bermanfaat untuk menetralisir asam lambung sebelum Kamu melanjutkan makan makanan yang lain.

# Bubur ayam

Bubur ayam juga bisa jadi makanan yang baik untuk orang yang menderita maag. Untuk yang menderita sakit maag akut, makan bubur ayam dapat meringankan rasa sakit yang terjadi. Namun Kamu sebaiknya jangan menambahkan sate jeroan pada bubur ayam karena sulit dicerna oleh lambung. Agar rasa bubur ayam lebih nikmat, Kamu boleh menambahkan telor rebus yang lebih aman untuk sakit maag.

Diatas tadilah beberapa informasi beberapa makanan dan minuman yang harus dihindari dan juga yang direkomendasiiin dimakan dan diminum untuk kamu yang sakit maag.

*** Tips Puasa Untuk Penderita Maag ***

1# Berbuka dengan air putih

2# Hindari minuman bersoda

3# Jangan langsung makan : jadi setelah minum air putih harus istirahat dulu jangan langsung makan biar ga kaget perut kamu karena kan seharian udah ga kena makanan dan minuman.

4# Tunggu sebentar kalau mau ngeroko

Itu saja informasi artikel yang Bolaynet kumpulkan infonya dari berbagai sumber google.com mengenai Tips Trik Puasa Untuk Penderita Sakit Maag, semoga bisa bermanfaat untuk kamu semua yaa yang sakit maag. Terimakasih..